#1:Menurut Ahli Gizi Mengukus Sayuran Lebih Baik daripada Merebusnya, Ini Alasannya
Jakarta - Semua orang pasti tahu kalau sayuran termasuk makanan yang paling sehat. Karena memiliki kandungan serat, vitamin, dan mineralnya, sayuran telah dikaitkan dengan beberapa manfaat. Mulai dari mendukung berat badan yang ideal hingga menurunkan risiko kondisi umum seperti penyakit jantung dan kanker tertentu.
Meskipun mengonsumsi sayuran menjadi sesuatu yang penting, akan tetapi cara Anda memasak sayuran juga penting. Metode seperti merebus sayur rupanya menyebabkan hilangnya nutrisi yang larut dalam air, sementara metode seperti mengukus dapat menghasilkan konsentrasi vitamin dan senyawa tanaman yang lebih tinggi.
Ini dia yang perlu Anda ketahui tentang metode masak seperti informasi yang sudah kami rangkumkan dari Health, Kamis (19/12/2024).
Mengukus Dapat Mempertahankan Nutrisi
Mengukus adalah metode memasak yang menggunakan uap panas dari air mendidih untuk memasak makanan. Saat Anda merebus air terus-menerus, air tersebut menguap menjadi uap. Uap tersebut kemudian mengalir ke makanan di atasnya, mentransfer panas ke makanan dan memasaknya.
Ada banyak cara untuk mengukus makanan, tetapi keranjang kukusan, yang merupakan keranjang logam berlubang yang menampung makanan di atas air mendidih, adalah salah satu metode yang paling populer. Mengukus tidak melibatkan merendam makanan dalam air, sehingga lebih sedikit nutrisi yang hilang.
Merebus sayuran menyebabkan nutrisi yang larut dalam air, seperti vitamin C, larut ke dalam air saat dimasak, sehingga kadar nutrisinya menjadi lebih rendah. Penelitian menunjukkan bahwa sayuran yang dimasak dengan cara dikukus memiliki kadar vitamin dan senyawa tanaman yang lebih tinggi, termasuk vitamin C, beta-karoten, dan antioksidan flavonoid, dibandingkan dengan cara direbus.
Sebuah penelitian terbaru yang menganalisis efek mengukus, merebus, dan memanaskannya dalam microwave pada berbagai sayuran menemukan bahwa, kecuali wortel, sayuran yang dimasak dengan uap mengalami peningkatan beta-karoten yang cukup besar dan mempertahankan antioksidan flavonoid paling banyak.
Mengukus memang menyebabkan hilangnya vitamin C, tetapi ini merupakan pilihan yang lebih baik daripada merebus. Satu penelitian menemukan bahwa hilangnya vitamin C setelah mengukus sayuran selama lima menit adalah 14,3-8,6%, sedangkan hilangnya vitamin C setelah merebus selama lima menit adalah 54,6-40,4%.
Home » pasang iklan poskota » Menurut Ahli Gizi Mengukus Sayuran Lebih Baik daripada Merebusnya, Ini Alasannya
Monday, December 30, 2024
Menurut Ahli Gizi Mengukus Sayuran Lebih Baik daripada Merebusnya, Ini Alasannya
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment